Prajurit Koarmada II Laksanakan Ibadah Piodalan
1 min readSURABAYA | Kabarmetronews.com – Prajurit Koarmada II yang beragama Hindu melaksanakan ibadah dalam rangka Piodalan Pura, bertempat di Pura Jala Wira Dharma (JWD) Koarmada II. Jumat (23/12).
Piodalan merupakan perayaan hari jadi tempat suci bagi umat beragama Hindu. Dalam hal ini, persembahyangan piodalan di Pura JWD Koarmada II dipimpin langsung oleh Jero Mangku Nengah Labi.
Turut hadir dalam acara ini Laksdya TNI (Purn) I.N.G. Ariawan, masyarakat beragama Hindu sekitar Koarmada II, dan prajurit yang beragama Hindu di wilayah Surabaya. (@red).
Publisher : Pen2