Januari 2, 2025

kabarmetronews.com

Selalu Ada & Terpercaya

Prajurit Koarmada II Raih Juara 1 Pertandingan Internasional Open Karate Championship Walikota Surabaya Cup 2022

SURABAYA | Kabarmetronews.com – 15 Atlet (3 atlet dari prajurit Koarmada II ditambah 12 atlet binaan Koarmada II) mengikuti pertandingan Internasional Open Karate Championship Walikota Surabaya Cup 2022 yang digelar dari tanggal 16 s.d. 18 Desember 2022, bertempat di GOR Bung Tomo Benowo, Surabaya. Minggu (18/12).

Pertandingan tersebut diikuti 2.041 atlet dari 4 negara (Indonesia, India, Malaysia, Timor Leste).

Adapun hasil perolehan medali yang diraih oleh prajurit Koarmada II, Lettu Laut (P) Kusnul Cahyono perwira KRI SGG-906, Satban Koarmada II dengan meraih Juara 1 Kata Master (kelas Veteran).

Sementara itu, empat atlet binaan Koarmada II berjaya dikelas berbeda diantaranya Kaitlin Atifa Athaya dengan meraih Juara 1 kata festival perorangan putri usia 6-7 tahun. Regisca Mauliza Juara 2 kata festival perorangan putri usia 14-15 tahun. Sedangkan Aldrin Radistya M. Berhasil meraih Juara 1 kumite festival perorangan putra usia 12-13 tahun pemula dan Assila Friday S. Juara 2 kumite festival perorangan putri usia 14-15 tahun.

Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. T.S.N.B. Hutabarat, M.M.S., dalam hal ini diwakili Komandan Satuan Komando Pasukan Katak Koarmada II Letkol Laut (P) Sadarianto hadir dalam gelaran pertandingan tersebut. (@red)

Publisher : Pen2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Ayo ngopas ya!!!!