November 22, 2024

kabarmetronews.com

Selalu Ada & Terpercaya

Pangkoarmada II Ikuti Sarasehan Pembangunan Kekuatan Kapal Selam TNI AL

SURABAYA | Kabarmetronews.com –Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmansyah mengikuti Sarasehan Pembangunan Kekuatan Kapal Selam dalam postur TNI Angkatan Laut 2025-2044, yang digelar oleh Komando Operasi Kapal Selam (Koopkasel) Koarmada RI.

 

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., bertempat di Gedung Submarine Facility Damage Control Training (SFDCT) Surabaya, Senin (12/6).

 

Sarasehan pembangunan kekuatan kapal selam merupakan bagian dari proses perumusan postur TNI AL dalam aspek kapal selam TNI AL, untuk itu dalam pertemuan tersebut dibahas rencana pembangunan, kekuatan, kemampuan dan operasional kapal selam, termasuk juga penataan organisasi kapal selam.

 

Turut hadir sebagai narasumber diantaranya pengamat militer Dr. Connie rahakundini Bakrie, M.Si., Consultant on Defence & Maritime Security for Background Study of the National Long-Term Development Plan (RPJPN) Anton Aliabbas, PhD., Co-founder & Science Communicator Mohammad Faiz Rahman, dan Wakil Komandan Koopkasel Kolonel Laut (P) Widya Poerwandanu. (@red).

 

Publisher : Pen2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Ayo ngopas ya!!!!