Kepala Puskesmas Kamal Akui IPAL Sudah Lama Rusak, Terlupakan Karena Fokus Rehab Gedung
Bangkalan | Kabarmetronews.com – Kepala Puskesmas Kamal, Kabupaten Bangkalan, mengakui bahwa Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) di Puskesmas tersebut sudah lama tidak berfungsi. Ironisnya, meski terdapat anggaran perawatan, perbaikan terhadap fasilitas vital tersebut justru terabaikan.
Dalam keterangannya Khadijah menyatakan, pihaknya sempat mendapat laporan dari pegawai puskesmas bahwa IPAL sudah tidak berfungsi. Namun laporan itu belum sempat ditindaklanjuti karena kesibukan lain.
“Memang sudah lama, sekitar satu bulanan saya mendapat laporan dari pegawai bahwa IPAL-nya mati. Cuma saya lupa belum saya tindak lanjuti, anggaran perawatannya ada kok mas melekat di Puskesmas,” kata Khadijah saat dikonfirmasi, Rabu (28/05/2025).
Ia menjelaskan, pada waktu yang sama, puskesmas tengah disibukkan dengan proses perbaikan gedung bagian belakang yang mengalami banyak kebocoran. “Kita habis melakukan perbaikan gedung puskesmas bagian belakang karena banyak yang bocor. Karena sibuk dengan perbaikan gedung, IPAL belum sempat diperbaiki,” ujarnya.
Kondisi ini tentu menimbulkan kekhawatiran, mengingat IPAL memiliki peran penting dalam menjaga lingkungan dari pencemaran limbah medis. Terlebih, Puskesmas merupakan fasilitas pelayanan kesehatan yang seharusnya menjunjung tinggi standar sanitasi dan kebersihan.
Selain itu, Khadijah juga telah menginstruksikan pegawainya untuk segera berkoordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan guna mempercepat perbaikan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Berdasarkan laporan dari pegawai internal, kerusakan yang terjadi terletak pada bagian generator.
“Hari ini kami juga telah menyuruh pegawai kami untuk berkoordinasi dengan pihak Dinas untuk mempercepat perbaikan IPAL agar segera berfungsi kembali, karena kerusakan nya sedang,” pungkasnya.
Langkah cepat ini diambil untuk memastikan operasional IPAL kembali berjalan normal demi menjaga standar sanitasi dan kesehatan lingkungan.
IPAL merupakan komponen vital dalam fasilitas layanan kesehatan. Fungsinya untuk mengolah limbah medis dan cair agar tidak mencemari lingkungan dan mengancam kesehatan masyarakat. Kerusakan IPAL dalam jangka panjang bisa menimbulkan dampak yang serius, terutama bila limbah yang dihasilkan tidak melalui proses pengolahan sesuai standar.
Penulis : Aris
Editor : Redaksi
