September 8, 2024

kabarmetronews.com

Selalu Ada & Terpercaya

Kades Tengket Bersama Warga Nelayan Gelar Tasyakuran Tradisi Rokat Tasek

1 min read

Bangkalan | Kabarmetronews.com – Rokat Tasek merupakan bahasa Madura yang berarti selamatan. Rokat tasek juga kerap disebut dengan petik laut dan merupakan suatu tradisi atau ritual yang dilakukan masyarakat pesisir terutama nelayan di Madura.

Seperti halnya yang dilakukan Kepala Desa Tengket Kecamatan Arosbaya Kabupaten Bangkalan bersama para warga dan nelayan mengadakan syukuran dengan menggelar Tradisi Rokat Tasek. Acara tersebut turut dihadiri oleh Muspika Arosbaya, Kapolsek Tanjung Bumi, Kapolsek Geger dan masyarakat sekitar pesisir.

Sejumlah warga duduk melingkar di pinggir pantai dengan nasi tumpeng dan olahan laut terhidang di tengah mereka. Ayat suci, tahlil, dan doa mulai dibacakan. Pertanda tradisi rokat tase’ segera dimulai.

“Tradisi ini sebagai simbol rasa syukur atas hasil laut yang mereka dapatkan. Selain itu,kegiatan ini juga untuk melestarikan tradisi dan budaya masyarakat nelayan yang sudah terselenggara setiap tahun,” ujar Kepala Desa Tengket H.Suli pada Media ini, Senin (15/07/2024) siang.

Tak hanya itu, kegiatan rutin tahunan ini dilakukan sebagai bentuk permohonan kepada tuhan yang maha esa atas berlanjutnya berkah rezeki untuk tahun-tahun yang akan datang dan keselamatan bagi para nelayan.

“Pada intinya kegiatan ini adalah untuk mensyukuri nikmat Allah SWT kepada masyarakat Desa Tengket yang mayoritas bekerja di laut sebagai nelayan,” pungkasnya.

Penulis : Haris

Editor   : Redaksi

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Ayo ngopas ya!!!!