September 8, 2024

kabarmetronews.com

Selalu Ada & Terpercaya

Perhutani KPH Banyuwangi Barat Pembinaan ke Masyarakat Sekitar Hutan

2 min read

BANYUWANGI | Kabarmetronews.com – Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Barat memberikan pembinaan kepada masyarakat disekitar hutan bersama dengan Kades Jambewangi, Pendamping LMDH (TPM) dan Ketua LMDH LMDH Mitra Hutan Lestari di Balai Desa Jambewangi Kecamatan Sempu Banyuwangi, pada Jumat (23/12).

Perhutani KPH Banyuwangi Barat tidak henti-hentinya bersinergi dengan stake holder yang ada dalam rangka pembinaan kepada masyarakat disekitar hutan dalam hal pengelolaan kawasan hutan dengan melibatkan masyarakat secara aktif.

Mewakili Adm Perhutani KPH Banyuwangi Barat, Kepala Kemitraan Produktif Nova Aleksandra mengatakan, “Dalam hal pengelolaan kawasan hutan Perum Perhutani selalu melibatkan peran serta dari masyarakat terutama yang bermukim disekitar kawasan hutan.”

“LMDH adalah mitra Perhutani untuk pengelolaan kawasan hutan dimana anggota LMDH adalah masyarakat yang berada disekitar hutan, jadi peran LMDH itu mulai dari membuat persemaian, melakukan penanaman tanaman kehutanan dan perawatannya sampai dengan ketika tebangan, jadi berkelanjutan,” ujarnya.

“Selama ini masyarakat bisa memanfaatkan kawasan hutan antara lain untuk menanam tanaman polowijo dengan system tumpangsari, sadapan pohon pinus atau damar bahkan tidak hanya itu pada akhirnya ketika produksi Perhutani akan memberikan bagi hasil produksi kepada masyarakat melalui LMDH yang diserahkan dihadapan Kepala Desa,” imbuhnya.

Kepala Desa Jambewangi Masykur, S.Ag mengatakan, “Terimakasih kepada Perhutani yang selama ini telah melibatkan masyarakat dalam pengelolaan kawasan hutan sampai dengan mendapatkan sharing produksi dan itu dapat meningkatkan perekonomian masyarakat disekitar hutan.”

“Sinergitas Pemdes Jambewangi dengan Perhutani dan LMDH selama ini juga terjalin dengan baik, banyak sekali kegiatan kegiatan yang dilakukan bersama dan ke depan lebih ditingkatkan lagi,” tambahnya.

Ketua LMDH Mitra Hutan Lestari Moh Jaenuri menyampaikan, “Kami akan selalu mendukung kegiatan pengelolaan kawasan hutan bersama dengan Perhutani karena selama ini sangat bermanfaat kepada masyarakat disekitar hutan yang juga menjadi anggota LMDH, masyarakat disekitar hutan menggantungkan hidupnya dari dalam kawasan hutan yang menjadi wengkon kami diantaranya sebagai pesanggem (petani), penyadap pinus dan blandong (pekerja tebangan), hutan lestari masyarakat sejahtera.”

Hal senada disampaikan Ketua Paguyuban LMDH Harmadi, SH., “Selaku pendamping LMDH selama ini menjalin hubungan yang sinergis dengan Perhutani, Pemdes Jambewangi  dan LMDH Mitra Hutan Lestari sehingga tata kelola pengelolaan hutan bisa dilakukan dengan baik sesuai dengan ketentuan yang berlaku.”

“Pembinaan yang kami lakukan kepada LMDH tidak hanya yang ada di Desa Jambewangi Kecamatan Sempu saja tapi mulai Kecamatan Kalibaru, Glenmore, Sempu, Rogojampi, Kabat, Licin sampai dengan Kalipuro semoga hal ini memberi manfaat bagi masyarakat,” imbuhnya. (@red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Ayo ngopas ya!!!!