November 21, 2024

kabarmetronews.com

Selalu Ada & Terpercaya

Truk Vs Sepeda Motor di Jalan Raya Dumajah, Satu Korban Tewas di TKP

BANGKALAN | Kabarmetronews.com – Kecelakaan lalulintas di Jalan Raya Desa Dumajah, Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Bangkalan antara sepeda motor Honda Vario Nopol AB 5204 VM dengan truk Mitsubishi Fuso Nopol DK 8515 GN. Akibat kecelakaan tersebut 1 pengendaraan sepeda motor meninggal dunia dan satunya mengalami luka ringan, Sabtu (10/12/2022) pukul 07.00 WIB.

Peristiwa kecelakaan maut sendiri berawal ketika Honda Vario dengan nopol AB 5204 VM yang dikendarai Mas’ud (42) warga Sumur Nangkah, Desa Sawaan, Kecamatan Modung, Bangkalan berboncengan dengan Nur Halimah melaju dari arah Barat ke Timur, sesampai tempat kejadian berusaha menyalip/mendahului dari sisi kiri Truk Mitsubisi Fuso.

Setelah menyalip Truk Mitsubishi yang dikemudikan oleh Tomar ( 45) warga Desa Kandengan, Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep kemudian sepeda motor tersebut tergelincir mengalami laka tunggal di bahu jalan batas badan jalan (bibir jalan kiri jalan).

“Akibat tergelincir pengemudi Vario Mas’ud terjatuh ke kiri di bahu jalan dan Nur Halimah terjatuh ke kanan jalan tepat di depan ban roda belakang sisi kiri Truk Mitsubisi Fuso sesaat kemudian terlindas ban roda kiri belakang dan tewas seketika,” kata Kanit Laka Ipda Sis Eko Purnomo memberi keterangan.

Lebih lanjut Sis Eko menuturkan, selain menyebabkan Nur Halimah meninggal dunia, kecelakaan itu juga membuat Mas’ud mengalami luka ringan di bagian lutut, punggung kaki kanan dan lecet tangan kiri.

Menurut Sis Eko, saat ini kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah diamankan oleh petugas. Penyebab dari kecelakaan tersebut karena kurang kehati-hatian pengendara sepeda motor.

“Kami meminta pengguna jalan supaya lebih waspada dan berhati-hati agar kasus serupa tidak terulang kembali,” tutupnya. (@red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Ayo ngopas ya!!!!