Desember 7, 2024

kabarmetronews.com

Selalu Ada & Terpercaya

Rawan Balap Liar, Polres Bangkalan Gelar Patroli Dini Hari

Bangkalan | Kabarmetronews.com – Sejumlah ruas jalan yang lebar nan sepi, rawan dijadikan sebagai area wahana balap liar. Terlebih menjelang dini hari. (Minggu, 9/10/2022)

Bersama tim gabungan terdiri jajaran Polsek dan Polres Bangkalan, masifkan mengitari ruas jalan yang dianggap terjadinya aksi balap liar seperti di ruas Jalan Kembar, Kecamatan Socah dan di Jalan Raya Bancaran, Kabupaten Bangkalan.

Sementara itu, ditemui secara terpisah pada Minggu pagi, Kapolres Bangkalan AKBP Wiwit Ari Wibisono, S.H., S.I.K., M.H. menjelaskan jika monitoring balap liar ini akan terus dimasifkan terutama untuk mengurangi keramaian maupun gangguan kamtibmas pada dini hari.

“Kami tidak ingin ada balap liar yang dapat mengganggu warga yang tengah beristirahat dengan bisingnya knalpot yang tidak sesuai standar dan minim keselamatan berlalu lintas. Dan lagi, balap liar ini sangat rawan dengan kecelakaan. Jika ditemukan, kita tindak lanjuti,” terangnya.

Lanjut Wiwit, dirinya mengajak warga untuk tidak segan laporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan tindakan kriminalitas maupun gangguan kamtibmas lainnya.

“Silahkan telepon ke 110 atau ke nomor piket SPKT 081223456110 jika membutuhkan bantuan dari kami pihak kepolisian, karena kami siap 24 jam,” tegas Wiwit.

Reporter : Ari
Editor : Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Ayo ngopas ya!!!!