November 22, 2024

kabarmetronews.com

Selalu Ada & Terpercaya

Jelang HUT Bhayangkara Ke-78, Polres Bangkalan Ikuti Lomba Pocil di Polresta Sidoarjo

Foto : Belasan siswa yang mengikuti lomba Polisi Cilik di Mapolresta Sidoarjo

Bangkalan | Kabarmetronews.com – Dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke 78 tahun 2024, Polda Jatim menyelenggarakan ‘Gebyar Polisi Cilik’ (Pocil) yang dilaksanakan di Polresta Sidoarjo, hari ini Senin (10/06).

Kadisdik Bangkalan Muhammad Yakub, S.P.d, M.P.d melepas langsung di Mapolres Bangkalan belasan siswa SD yang terpilih mengikuti seleksi ketat di Mapolres Bangkalan sejak beberapa waktu lalu.

Sebanyak 10 sekolah di kota Bangkalan mengikutsertakan siswa-siswi mereka. 10 sekolah dasar tersebut yakni SD BANCARAN 1, SD PEJAGAN 1, SD KRATON 2, SD KRATON 3, SD DEMANGAN 1, SD DEMANGAN 2, SD DEMANGAN 3, SD KEMAYORAN 1, SD MLAJAH 2, dan SD PEJAGAN 9.

Sementara itu, Kasatlantas Polres Bangkalan AKP Grandika Indera Waspada, S.I.K., M.H. yang ditemui secara terpisah menjelaskan jika lomba ini sebagai salah satu sarana edukasi tentang ketertiban dan kedisiplinan sejak dini.

“Jadi lomba ini adalah, yang pertama tentu untuk bisa melihat bagaimana anak-anak sejak dini belajar tentang masalah ketertiban, pengaturan lalu lintas, dan disiplin,” kata AKP Grandika, Senin (10/06).

AKP Grandika berharap, melalui materi-materi yang dilombakan bisa menjadi motivasi juga untuk yang lain, bisa mengingatkan kepada teman, orang tua, dan masyarakat tentang ketertiban berlalulintas.

“Ketertiban berlalulintas itu merupakan hal yang paling utama karena berkaitan dengan masalah keselamatan,” tambah sang Kasatlantas.

Menurut sang Kasatlantas, seluruh peserta terlihat sangat bergembira dan bersemangat untuk mengikuti lomba Polisi Cilik ini.

“Anak-anak kelihatan menikmati kegiatan ini. Mereka enjoy dan nyaman beraktivitas sebagai Polisi Cilik. Tentu harapan yang lebih besar adalah bisa memberikan kontribusi yang positif kepada teman, sekolah, keluarga, dan lingkungannya,” harap perwira berpangkat balok tiga di pundak tersebut. (@red/hms).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Ayo ngopas ya!!!!