Pemkab Bangkalan Teken MoU Dengan LPP RRI Sumenep

Bangkalan | Kabarmetronews.com – Untuk mengoptimalisasi penyebarluasan informasi kepada publik, Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Sumenep menjalin kerjasama dengan pemerintah Kabupaten Bangkalan, ditandai dengan penandatanganan MoU yang berlangsung di Pendopo Agung Bangkalan. Senin (16/12/2024).
Kepala LPP RRI Sumenep Agustin mengatakan, penandatangan MoU bertujuan untuk dapat saling mendukung dalam menyebarluaskan informasi program-program pembangunan Pemerintah Daerah Kabupaten Bangkalan hingga ke level Kelurahan, Desa Kampung dan masyarakat luas, melalui platform digital RRI News dan RRI Digital.
“Juga perluasan kanal atau aduan masyarakat sehingga Pemerintah Daerah Kabupaten Bangkalan semakin mudah berinteraksi dengan warganya, dan peluang kerja sama peningkatan kapasitas SDM Pemerintah Daerah Kabupaten Bangkalan melalui pendidikan dan pelatihan yang disediakan oleh Multi platform Broadcasting center LPP RRI,” ungkapnya.
Agustin menambahkan, penyebarluasan berita yang bersumber dari dinas-dinas setempat. Selanjutnya untuk memperbanyak literatur berita online RRI dan menyediakan narasumber yang dibutuhkan untuk kepentingan siaran terkait dengan diseminasi program dan kebijakan pemerintah daerah setempat.
“Kesepakatan bersama ini adalah kanal atau saluran sosialisasi program dari Pemerintah Daerah Kabupaten Bangkalan, penyediaan materi berita online dari dinas-dinas setempat dan peluang kerjasama peningkatan kapasitas SDM Pemerintah Kabupaten Bangkalan melalui pendidikan dan pelatihan yang disediakan oleh Multi platform Broadcasting Center LPP RRI,” ucapnya.
Dikesempatan yang sama, Penjabat (Pj) Bupati Bangkalan Arief M. Edie mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bangkalan menyambut baik kerjasama yang terjalin dengan RRI dalam menyebarluaskan kebutuhan informasi kepada masyarakat melalui platform digital, RRI News dan RRI Digital.
“Masyarakat dengan cepat dan mudah mengetahui apa yang menjadi program kerja serta kebijakan Pemkab Bangkalan dalam mensejahterakan masyarakat melalui RRI dengan teknologi media yang di milikinya. Terimakasih RRI, Sekali Di Udara Tetap Di Udara,” ujar Pj Bupati Bangkalan. (@red).