SMK Negeri 1 Blega Gelar Wisuda dan Pelepasan Kelas XII Tahun Pelajaran 2022-2023
BANGKALAN | Kabarmetronews.com – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Blega, menggelar acara wisuda dan pelepasan siswa-siswi kelas XII yang dilaksanakan di Halaman Sekolah SMKN 1 Blega, Jalan Esemka No. 01, Pangsobung, Desa Panjalinan, Kecamatan Blega, Kabupaten Bangkalan, Madura, Provinsi Jawa Timur, Rabu (17/05/2023) pukul 07.30 sampai dengan 11.00 WIB.
Wisuda dan pelepasan siswa-siswi kelas XII tahun pelajaran 2022-2023 SMK Negeri 1 Blega merupakan kegiatan agenda rutin sekolah setiap tahunnya.
Dalam acara Wisuda dan pelepasan siswa-siswi Kelas XII ini, SMK Negeri 1 Blega melepas 155 orang siswa-siswinya yang terdiri dari 4 kompetensi keahlian.
“Alhamdulillah, tahun pelajaran 2022-2023 seluruh siswa kelas XII yang berjumlah 155 siswa dari 4 kompetensi keahlian yakni TBSM (Teknik Bisnis Sepeda Motor), RPL (Rekayasa Perangkat Lunak), TKJ (Teknik Komputer dan Jaringan), dan Akuntansi, seluruhnya dinyatakan lulus 100 persen,” ungkap Suieb, S.Pd, M.Pd selaku Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Blega saat memberi sambutan.
Suieb juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada orang tua, siswa-siswi, tokoh masyarakat dan para tamu undangan yang menghadiri acara wisuda, khususnya OSIS SMK Negeri 1 Blega yang telah membantu penyelenggaraan wisuda tersebut.
Selain itu Kepada Sekolah SMK Negeri 1 Blega berpesan kepada siswa-siswinya untuk meneruskan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi sesuai dengan kompetensi dan jangan pernah ragu melangkah kedepan dalam mengejar cita-cita.
“Kejarlah cita-cita dan melangkahlah maju kedepan, jangan pernah ragu, InsyaAllah kesuksesan bisa kalian raih dengan kerja keras dan tentu saja jangan lupa mintalah doa dari orang tua,” pesan Suieb kepada anak didiknya.
“Saya berharap untuk para siswa yang telah lulus, semoga segera mendapatkan pekerjaan. Yang ingin berwirausaha semoga sukses dan lancar, serta yang ingin kuliah semoga mendapatkan universitas yang memiliki mutu terbaik,” pungkasnya. (@red).