November 22, 2024

kabarmetronews.com

Selalu Ada & Terpercaya

Kaskoarmada II Hadiri Pembukaan Diklatsarmil Komcad 2023

SURABAYA | Kabarmetronews.com – Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmansyah yang diwakili oleh Kaskoarmada II Laksma TNI Andi Abdul Aziz, S.H., M.M., menghadiri upacara pembukaan Pendidikan Latihan Dasar Militer (Diklatsarmil) Komponen Cadangan (Komcad) Matra Laut, bertempat di Lapangan Apel Ewa Pangalila Komando Pendidikan Marinir (Kodikmar) Gunung Sari Surabaya, Senin (8/5).

 

Acara pembukaan Diklatsarmil Komcad 2023 yang dipimpin oleh Komandan Kodiklatal Letnan Jenderal TNI (Mar) Suhartono, diikuti sebanyak 500 orang anggota Komcad TNI AL dan akan mengikuti latihan dasar militer (Latsarmil) selama tiga bulan.

 

Dalam amanat Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang dibacakan Dankodiklatal menyampaikan bahwa satu strategi pertahanan negara dan bangsa yang saat ini dilaksanakan oleh Indonesia dalam menghadapi perkembangan dinamika lingkungan strategis adalah, strategi Sistem Pertahanan dan Keamanan Rakyat Semesta (Sishankamrata), yang melibatkan pengelolaan seluruh komponen bangsa, untuk mempertahankan negara, menjaga kedaulatan negara dan kekayaan negara Republik Indonesia dengan membentuk Komponen Cadangan (Komcad).

 

Adapun kurikulum yang diberikan kepada peserta Latsarmil Komcad TNI AL antara lain Dasar-Dasar Kemiliteran, Permildas, PBB, Bela Diri Militer, Menembak, Ilmu Kepemimpinan, dan Ilmu Medan. (@red).

Publisher : Pen2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Ayo ngopas ya!!!!